banner 728x250

Sosialisasi Bahaya Narkoba, Polres Mura Turun ke Desa

MUSI RAWAS, Beligatupdate.com – Dalam rangka menciptakan keamanan yang kondusif di lingkungan Desa, tiga pilar Kamtibmas di Kabupaten Musi Rawas gencar melaksanakan sosialisasi, baik melalui pola door to door system maupun melalui coaching clinic.

Pada Selasa (25/07) Bhabinkamtibmas bersama dengan perangkat Desa Sp 6 Marga Puspita Kecamatan Megang Sakti Kabupaten Musi Rawas memberikan penyuluhan kepada para Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan beberapa Ormas yang ada desa setempat.

Kapolres Musi Rawas AKBP Pambudi melalui Kapolsek Megang Sakti Iptu Romi menjelaskan bahwa pada kegiatan penyuluhan tersebut, pihaknya menyampaikan bahaya penyalahgunaan Narkoba dengan menggunakan visual audio dan perangkat infocus.

“Dengan memberikan pengetahuan bahaya Narkoba, diharapkan masyarakat dapat memahami akan dampak mengkonsumsi Narkoba. Harapan kami apa yang Kami sampaikan pada saat sosialisasi ini, dapat diteruskan kepada masyarakat luas,”kata Iptu Romi.

Lebih lanjut kata Iptu Romi, selain menyampaikan terkait Narkoba, pada kesempatan yang sama, pihaknya mengajak semua unsur perangkat Desa dan masyarakat untuk mendukung pencegahan kebakaran hutan dan lahan, dengan tidak membuka lahan dengan cara membakar.

“Penyuluhan karhutla juga menjadi prioritasvkami,”pungkasnya.(Rls/Ar/Red)

error: Maaf Di Kunci